Bandung – Liverpool berhasil mengalahkan Leicester di kandangnya King Power Stadium. Skor 0-1 berhasil membuat Liverpool semakin kokoh dipuncak klasemen liga inggris.
Liverpool hanya butuh satu pertandingan lagi agar mereka bisa langsung mengangkat trofi liga. Namun ada syarat yang harus dipenuhi jika Liverpool ingin mengangkat trofi liga. Arsenal yang berada di bawah Liverpool harus bernasib buruk di pertadingan berikutnya dan Liverpool harus menang jika ingin langsung mengangkat trofi liga.
Leicester yang bermain di kandang tampak kesulitan menghadapi Liverpool sebagai tim tamu. Leicester memiliki rekor buruk pada 5 pertandingan terakhirnya di Liga Inggris, dengan 4 kekalahan dan 1 hasil imbang. Leicester saat ini diambang degradasi Bersama Southampton dan Ipswich town. Ketiga tim ini sudah sulit untuk selamat dari zona degradasi. Dari 33 laga yang nereka lakoni Leicester hanya mengoleksi 18 poin.

Liverpool sejak awal sudah menurunkan skuad terbaiknya. Namun entah mengapa Liverpool sangat sulit menyarangkan bola ke gawang Leicester. Melihat statistik pertandingan Liverpool berhasil melepaskan 28 tembakan 10 diantaranya mengarah ke gawang. Dari semua statistik pertandingan Liverpool unggul jauh dari tim kandang. Namun gol baru tercipta setelah Trent Alexander-Arnold masuk yang menggantikan Conor Bradley. Arnold masuk pada menit 71, 5 menit berselang Arnold seakan langsung panas dan menceploskan bola ke gawang tuan rumah. Liverpool unggul 0-1 hingga pertandingan usai. Namun begitu yang keluar sebagai man of the match adalah bek mereka yang berasal dari Belanda yaitu Virgil Van Djik. Trent tak luput dari pujian Arne Slot. Â wismanto