Bandung – Inter Milan menjadi satu satunya wakil Serie A yang masih bertahan di UCL. Mimpi mereka untuk meraih treble winners tahun ini kian dekat.
Mimpi mereka untuk meraih treble winners tetap berlanjut setelah lolos ke semi-final setelah mengalahkan Bayern Munich dengan agregat 4-3. Akankah raksasa Serie A mengulang kejadian 2010 dibawah asuhan Jose Mourinho yang memenangkan treble waktu itu. Saat ini dibawah pelatih Simone Inzaghi Inter tampil konsisten, berjarak 3 poin dengan Napoli yang berada di peringkat kedua.
Klub yang berjuluk Nerazzurri cukup konsisten di Serie A, terbukti di lima laga terakhir hanya sekali Inter mengalami hasil imbang kontra Parma. Kesempatan skuad Inzaghi ini masih terbuka jika ingin meraih treble winners tahun ini. Namun Inter memiliki tantangan yang cukup mengerikan, pasalnya di Semi-final UCL mereka di hadapkan dengan Barcelona yang tidak kalah konsisten. Barcelona dalam 5 laga terakhir di Laliga, hanya mengalami sekali hasil imbang rekor yang sama yang diraih dengan Inter Milan. Tidak hanya Barcelona yang menjadi penghalang mereka rival satu kotanya pun menjadi salah satu penantang terkuatnya di Piala Italia. AC Milan menantang Inter di Semi-final piala italia, hasil imbang di leg pertama membuat tim asuhan Inzaghi ini harus berjuang mati matian untuk melenggang ke Final.

Jarak 3 poin dengan peringkat kedua akan menambah seru perjuangan Nerazzurri. Simone Inzaghi harus pandai pandai dalam merotasi pemainnya.pada awal Maret Simone Inzaghi sempat menyatakan timnya mengincar tiga gelar tersebut. Dengan gestur tiga jari, namun bukannya mengurangi Simone inzaghi malah menmbah targetnya, untuk memenangkan title Piala Dunia Antarklub.
Fabio Capello melihat ini sebagai pertanda baik, sebab sang pelatih membangun kesadaran timnya bahwa mereka mampu meraih semua gelar tersebut.
“sekarang, gestur tiga jari Inzaghi membawa pengaruh besar. Saat pelatih melakukan itu itu artinyadia sangat yakin bahwa memenangi tiga trofi memungkinkan” tulis Capello dalam kolom di La Gazzetta dello Sport. wismanto